Selasa, 14 Juni 2022

Rapat Penentuan Kelulusan (Selasa, 14 Dzulqa'dah 1443 H/14 Juni 2022 M)

        Berdasarkan Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2021/2022 bahwa rapat penentuan kelulusan siswa-siswi MI dilaksanakan pada hari Selasa, 14 Dzulqa'dah 1443 H/14 Juni 2022 M. Pun demikian halnya dengan MI Nurul Jannah NW Ampenan menggelar rapat kelulusan kelas VI yang dilaksanakan di ruang kelas V. 

        Rapat kelulusan ini dihadiri oleh bapak/ibu guru dan dipimpin langsung oleh bapak kepala MI Nurul Jannah NW Ampenan (Hasanuddin, QH., M. Pd. I) yang dipandu oleh Rohmat Basori, S. Pd. I (WK. V). Sebelum pengarahan oleh bapak kepala madrasah dilakukan, sebagai sunnatan hasanah (tradisi yang baik) yang diwarisi oleh pendiri Nahdlatul Wathan (Almagfurulahu TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Majid) terlebih dahulu diawali dengan pembacaan fatihah-fatihah dan shalawat nahdlatain yang dipimpin oleh Ust. Eli Satriawan, QH. (Guru PAI).

        Setelah pembacaan shalawat nahdlatain selesai baru kemudian dilanjutkan dengan pengarahan singkat dari bapak kepala madrasah yang dilanjutkan dengan laporan dari wali kelas VI (Ismiati, S. Pd. I). Setelah diskusi dan dengan pendapat bersama bapak/ibu guru, diputuskan dalam rapat tersebut bahwa siswa-siswi MI Nurul Jannah NW Ampenan dinyatakan lulus 100 %. 

        Dengan demikian, apa yang menjadi hajat, cita-cita dan perjuangan bapak/ibu guru telah mencapai hasil yang maksimal. Seraya memohon kepada Allah swt dan sebagai bentuk syukur kepada-Nya rapat diakhiri dengan doa singkat dan ditutup dengan membaca hamdalah.




 

        

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SEJARAH RUPIAH

      SEJARAH RUPIAH Uang Rupiah telah menjadi bagian dari sejarah perjalanan Bangsa Indonesia. Sebelum Rupiah hadir, Pemerintah Indonesia...